Kamis, 11 Juli 2013

Ikutan Survey Online yuk!!

Hari ini gimana gak seneng dapet baju dress sama tas yang lucu buat si kecil..gratis lagi !! Coba bunda kasih skala 1-10 jika denger kata GRATIS !..kalo aku sih ya 8,.koma sekian..(agak mepet ke angka 9),, hehe. Memang yang GRATIS agak lebih di favoritkan ketimbang yang DISKON..walaupun yang DISKON-an rayuannya sama mematikan.




By the way,,to the point aja ya bunda.. aku udah setengah tahun lebih ikutan survey online. Mulanya hanya iseng ngisi-ngisi survei, seneng aja kalo bisa berbagi pendapat kita terhadap suatu produk yang mau atau sudah diluncurkan. Setiap kita menyelesaikan survei kita akan diberi poin yang sudah ditentukan. Aku pikir pertamanya poinnya ko’ kecil-kecil..tapi kalo lama kelamaan ketika dikumpulin eh gak kerasa udah mau 5000 poin (setara Rp.250 rb)..
Akhirnya aku tuker poinnya dengan e-voucher belanja di salah satu Shopping Online terkemuka di Indonesia. Aku pilih deh barangnya, setelah klik sana sini,,finally aku dapet satu buah dress cantik sama tas lucu buat anak perempuanku yang masih berusia 2,5 tahun. Rasanya Seneeeng banget bisa menjadi ibu rumah tangga yang walaupun sehari-hari menghabiskan waktu di rumah tapi bisa menghasilkan sesuatu yang  bermanfaat.
Buat bunda yang seneng inet-an boleh deh ikutan survei online , daftarnya gampang dan gratis. 
Boleh klik di sini.   
Daripada bengong atau bosen gak tau harus ngapain, mendingan sempetin deh buka e-mailnya..karena kebanyakan survei online memberikan undangan surveinya lewat e-mail.

Tips mengikuti survei :
  • Yang pertama dan utama berkata jujur dan terus terang ketika menjawab pertanyaan survei. Karena pertanyaan yang di ajukan tidak membutuhkan kemampuan IQ kita. Umumnya Survei memberikan pertanyaan tentang yang berhubungan dengan data pribadi kita. Seperti jenis kelamin, usia, biaya pendapatan, pekerjaan dll,,tapi gak usah khawatir bunda, data-data yang diberikan terjamin kerahasiannya. 
  • Yang kedua jangan cepat berputus asa jika kita tidak termasuk kriteria orang-orang yang sesuai dengan tema survei. Aku juga sering mendapati “penolakan” ketika aku bukan salah satu orang yang masuk kriteria survei. Tapi jangan khawatir masih banyak kesempatan untuk mengikuti survei. Biasanya dari satu minggu kita mendapatkan undangan survei online dari 1 sampai 4 kali kesempatan. 
  • Yang ketiga Daftarkan diri bunda menjadi anggota ke lebih dari satu panel survei online.. jadi makin banyak kesempatan kita untuk mendapatkan undangan survei. Maka dari itu (sekali lagi) rajin-rajinlah mengecek e-mail nya ya bunda.. malah dari pengalaman ada salah satu panel survei online yang memberikan undangan survei hampir setiap hari. Yang pastinya poin bisa cepat terkumpul. Semangat !!

Happy Bunda ^_^


Tidak ada komentar:

Posting Komentar